Sidoarjo, eksklusif.co.id – Implementasi dari Program Ketahanan Pangan Nasional, Kapolsek Tulangan, AKP Abdul Cholil, terus mendorong peran aktif jajaran Bhabinkamtibmas untuk terjun langsung ke tengah masyarakat. Salah satu langkah konkret dilakukan melalui kegiatan sambang desa dan silaturahmi dengan para penggerak program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim di wilayah binaan.
Seperti yang berlangsung pada Jumat (11/4/2025), Bhabinkamtibmas Desa Singopadu melaksanakan kunjungan ke lahan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) milik warga setempat, Wempy. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketersediaan serta kemandirian pangan di tingkat lokal sesuai Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto.
Kapolsek Tulangan, AKP Abdul Cholil, menegaskan bahwa sambang desa ini bukan sekadar kegiatan rutin, namun merupakan bagian dari strategi Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional. “Bhabinkamtibmas kami dorong untuk tidak hanya menjaga keamanan, tapi juga aktif mendampingi dan memberikan semangat kepada warga yang menjadi pelopor ketahanan pangan,” ujarnya.
Lahan P2B milik Wempy sendiri telah menjadi contoh nyata bagaimana pemanfaatan pekarangan rumah dapat berkontribusi besar terhadap kecukupan gizi keluarga dan masyarakat sekitar. Kegiatan ini juga menjadi ajang dialog antara aparat kepolisian dan masyarakat, guna menyerap aspirasi serta memberikan solusi atas kendala yang dihadapi di lapangan.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam program ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya ketahanan pangan serta memperkuat kolaborasi lintas sektor demi terwujudnya desa yang mandiri dan sejahtera.
[13.40, 11/4/2025] +62 852-3026-9520: Polsek Sedati Masifkan Sambang Desa Pesisir, Dukung Ketahanan Pangan Nasional Bidang Perikanan
Dalam mendukung implementasi program ketahanan pangan nasional, khususnya di bidang perikanan yang menjadi bagian dari Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, Kapolsek Sedati, Iptu Masyita Dian Sugianto, terus mengintensifkan kegiatan sambang desa pesisir di wilayah hukumnya.
Kegiatan ini dilakukan melalui peran aktif para Bhabinkamtibmas, dengan pendekatan langsung kepada masyarakat pesisir untuk membangun komunikasi dua arah yang efektif. Salah satu bentuk konkret kegiatan ini terlihat pada Jumat (11/4/2025) di Desa Kalanganyar, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas berdialog dengan para nelayan dan pelaku usaha perikanan setempat, menyampaikan pesan kamtibmas sekaligus menggali informasi terkait tantangan dan kebutuhan mereka dalam mendukung ketahanan pangan melalui sektor kelautan dan perikanan.
Kapolsek Iptu Masyita menyampaikan bahwa peran Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menjadi bagian dari solusi atas persoalan-persoalan masyarakat, termasuk dalam mendorong kemandirian dan keberlanjutan sektor ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim.
“Kami ingin memastikan bahwa program pemerintah pusat benar-benar menyentuh masyarakat lapisan bawah, khususnya mereka yang berada di pesisir. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa memastikan bahwa program ini berjalan tepat sasaran,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara aparat keamanan, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mengawal program strategis nasional agar hasilnya bisa dirasakan secara nyata oleh masyarakat. (Red)