Pemerintah

Semarak Pembagian Hadiah Peserta Lomba Di Kecamatan Pace

562
×

Semarak Pembagian Hadiah Peserta Lomba Di Kecamatan Pace

Share this article
Keterangan Foto: Semarak Pembagian Hadiah Peserta Lomba Di Kecamatan Pace.

Nganjuk, eksklusif.co.id – Dalam rangka pembagian hadiah oleh peserta pengikut lomba Agustusan, hari ini Senin 2 September 2024 di kantor kecamatan pace terselenggarakan. Peserta lomba diikuti oleh seluruh sekolah baik dari tingkat TK tingkat SD atau MI ,dan tingkat SMP atau MTS, tingkat SMA , SMK dan MA, serta lomba diikuti oleh umum desa-desa di kecamatan pace. Lomba yang diikuti oleh peserta yaitu lomba lari jarak jauh putra dan putri tingkat SD atau MI , lomba catur putra dan lomba catur Putri tingkat SD dan MI, lomba MTQ putra dan putri tingkat SD dan MI , serta lomba sepak bola tingkat SD dan MI, lomba bola voli putra dan putri tingkat SD dan MI , lomba gerak jalan putra dan putri tingkat SD dan MI , lomba gerak jalan putra dan putri tingkat SMP dan MTs, serta lomba gerak jalan putra dan putri tingkat SMA , SMK dan MA juga lomba ketangkasan baris-berbaris putra dan putri tingkat SD dan MI, serta lomba ketangkasan baris-berbaris putra dan putri tingkat SMP dan MTs, lomba ketangkasan baris-berbaris putra dan putri tingkat SMA SMK dan MA , untuk lomba menyanyi Solo Jawa diikuti oleh tingkat SD dan MI serta tingkat SMA, SMK, MA.

Sedangkan untuk kategori PKK mengadakan lomba bazar serta tingkat SMA SMK dan MA juga mengikuti lomba bazar. Lomba menghias tumpeng diikuti oleh beberapa desa di Kecamatan pace serta Lomba Forikan di tingkat kecamatan. Pengikut lomba diambil dari pemenang juara 1 juara 2 serta juara 3. Juara harapan 1 juara harapan 2 serta juara harapan 3. Pelaksana lomba Agustusan diketuai oleh sekcam Pace yakni: “Jose Dinis gago Lopez S,STP”. Untuk pembagian hadiah piagam serta piala diberikan langsung oleh Noordian Putro Utomo S,STP,MSi selaku pimpinan camat pace. Saat awak media kroscek lokasi Pimcam Pace Noordian Putro Utomo memberikan sambutan “Syukur alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah subhanahu wa ta’ala bahwa pada hari ini Senin 2 September 2024 kami dari pihak Kecamatan penyelenggarakan pembagian hadiah yang diikuti oleh peserta dengan berbagai lomba yang diikuti oleh adik-adik peserta baik dari tingkat TK SD MI SMP ,MTs, SMA ,SMK ,MA juga peserta umum desa desa sekecamatan Pace. Di sini kami terangkan untuk peserta lomba yang menang dengan mengikuti berbagai lomba kita ambil dari juara 1 ,2 ,dan 3 serta juara harapan 1 ,2 ,dan 3” terangnya. (Masrur)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *