Pemerintah

SMA Katolik Frateran Surabaya Gelar Kegiatan P5 Dengan Tema Kearifan Lokal : Harmony of Culture Heritage

52
×

SMA Katolik Frateran Surabaya Gelar Kegiatan P5 Dengan Tema Kearifan Lokal : Harmony of Culture Heritage

Sebarkan artikel ini

SURABAYA, eksklusif.co.id – Menumbuhkan cinta budaya lewat tarian, lagu daerah, Cinta Rakyat dan permainan tradisional. SMA Katolik Frateran Surabaya kembali menggelar kegiatan proyek penguatan profil pelajar Pancasila atau P5 untuk kelas X dengan mengusung tema ketiga kearifan lokal, Jumat (11/4/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan dan kepedulian siswa terhadap budaya dan kesenian tradisional Indonesia yang kini mulai jarang dikenal oleh generasi muda.

Rangkaian kegiatan P5 ini berlangsung selama 5 pertemuan, pada pertemuan pertama para siswa dikenalkan dengan permainan tradisional gobak sodor sebuah permainan kelompok yang mengasah kerjasama tim dan strategi, siswa tidak hanya bermain namun juga mempelajari nilai-nilai kebersamaan yang terkandung dalam permainan tersebut.

Pertemuan kedua diisi dengan presentasi dari para siswa mengenai berbagai permainan tradisional dari berbagai daerah ,
dalam kesempatan ini siswa menjelaskan bahwa filosofis dan latar belakang budaya dari permainan yang mereka tampilkan. Antusiasme terlihat dari semangat siswa dalam mempersiapkan permainan tradisional untuk dimainkan.

Pada pertemuan ketiga diisi dengan gelar seni permainan tradisional, di mana siswa mencoba permainan tradisional ini dari berbagai daerah di Indonesia seperti engklek, ular naga, slebor-sleboran cublak-cublak Suweng, kucing tikus dan rangku alu.

Suasana digelar di aula sekolah pun dipenuhi gelak tawa dan semangat kebersamaan membangkitkan kembali semangat gotong royong dan sportifitas dalam permainan, yang sederhana namun penuh makna.

Kegiatan ditutup dengan gelar seni pada pertemuan terakhir setiap kelas menampilkan keragaman kesenian daerah Mulai dari lagu daerah, tari daerah hingga cerita rakyat.

Gelar seni diadakan di aula sekolah dipenuhi warna-warni budaya Nusantara, yaitu Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, NTT, Bali, Batak Dayak. Yang memikat perhatian seluruh warga sekolah.

Livia siswa kelas X C mengungkapkan kesannya terhadap kegiatan ini
“menurut saya kegiatan ini sangat menarik karena semakin mengenal saya pada kesenian tradisional yang saat ini susah dan jarang dikenalkan, saya jadi lebih paham dan tertarik untuk mempelajari budaya Indonesia ,”ujarnya Senada dengan Livia

“William dari kelas X juga merasa mendapat banyak manfaat, saya jadi tahu lebih banyak tentang kesenian, dari berbagai daerah di Indonesia ini benar-benar menambah wawasan saya,’Katanya

Melalui kegiatan P5 bertema kearifan lokal ini SMA Katolik Veteran Surabaya berharap dapat menanamkan rasa cinta budaya kepada para siswa sejak dini, serta menjadikan mereka agen prestasi budaya bangsa di masa depan,” pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *