Purwakarta, eksklusif.co.id – Bentuk nyata kepedulian Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Purwakarta terhadap masyarakat, khususnya di bidang kesehatan anak, diwujudkan melalui kegiatan bakti sosial sunatan massal dalam rangka rangkaian HUT ke-61 Partai Golkar, Sabtu (25/10/2025).
Kegiatan yang digelar di Kantor DPD Partai Golkar Purwakarta, Jalan Veteran, ini menjadi bagian dari komitmen partai berlambang pohon beringin untuk terus hadir dan berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat Purwakarta.
Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Purwakarta, Dias Rukmana Praja, mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara sosial dan internal partai yang telah berlangsung sejak pertengahan September.
“Kami melaksanakan sunatan massal dengan jumlah peserta sebanyak 61 anak, sesuai dengan usia Partai Golkar yang ke-61. Kegiatan ini bekerja sama dengan tenaga kesehatan dari Generasi Muda Tao Indonesia,” ungkap Dias.
Anak-anak peserta memperoleh berbagai bingkisan berupa pakaian koko, kopiah, sarung, mainan, makanan ringan, serta uang ‘panyecep’ dari Keluarga Besar Partai Golkar Purwakarta.
Selain itu, Anggota DPR RI Putri Komarudin juga turut menyerahkan paket sembako bagi para peserta dan keluarganya.
“Ini wujud kepedulian dan kebersamaan Keluarga Besar Partai Golkar Purwakarta dalam mendukung program kesehatan anak-anak di Kabupaten Purwakarta,” tambah Dias.
Lebih lanjut ia menyebutkan, puncak peringatan HUT ke-61 Partai Golkar akan ditutup dengan doa bersama secara nasional pada bulan Desember mendatang.
Sementara itu, Ketua Pelaksana rangkaian kegiatan sosial Golkar Purwakarta, H. Elan Sofyan, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi dari instruksi Ketua Umum Partai Golkar agar seluruh jajaran memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Selain pasar murah dan pembagian sembako gratis, kami mengadakan sunatan massal ini sebagai bentuk nyata pengabdian Golkar kepada masyarakat,” jelasnya.
Acara turut dihadiri oleh anggota DPRD Purwakarta Fraksi Golkar, jajaran Pengurus Kecamatan (PK), sayap partai, kader, serta warga yang mendampingi anak-anak peserta sunatan.
Rangkaian kegiatan HUT Golkar di Purwakarta telah dimulai sejak 25 September 2025, diisi dengan pembagian sembako gratis, ziarah ke makam pahlawan, silaturahmi dengan tokoh-tokoh Golkar, dan syukuran di kantor DPD.
“Harapannya, Golkar bisa terus dekat dengan masyarakat, menjadi partai pemenang lagi di Kabupaten Purwakarta, serta selalu dikenang sebagai partai yang hadir untuk rakyat,” tutup H. Elan.
Warga pun menyambut antusias kegiatan sosial tersebut. Salah satunya, Rika Dewi (34), warga Desa Kembangkuning, Kecamatan Jatiluhur, yang membawa anaknya Arsyad (7) ikut serta dalam khitanan massal.
“Senang dan terharu karena anak saya bisa ikut sunatan massal gratis ini. Tenaga medisnya ramah dan profesional,” ujarnya dengan penuh syukur (Laela)












