kepolisian

Calo SIM Merusak Citra Polisi Satlantas

662
×

Calo SIM Merusak Citra Polisi Satlantas

Share this article
Keterangan Foto; Calo SIM Merusak Citra Polisi Satlantas

Depok, eksklusif.co.id – Polres Metro Depok berantas para Calo SIM yang berkeliaran dalam mencari mangsanya, namun hal ini agak susah dan sulit dibumihanguskan yang namanya percaloan tersebut.

Bahkan Calo tersebut menyusahkan anggota maupun sendi-sendi tatanan dalam pengelolaan proses Pembuatan SIM, disamping itu Merusak Moral Pemohon serta Anggota.

Lebih parahnya lagi, Calo mempersulit ruang gerak petugas dan anggota yang sudah ditunjuk dalam penugasannya sesuai keahlian masing-masing personil oleh pihak pimpinan.

Kalau berbicara berkeliarannya para Calo di Polres Metro Depok tersebut, itu dulu, namun sekarang tidak seperti dulu dan Calo SIM sudah kita Berantas, dan sekarang sudah tidak ada, serta tidak kita beri ruang.

Kapolres Metro Depok Kombes Pol Arya Perdana, S.H, S.I.K, M.Si mengatakan, pengurusan SIM dari dulu dilarang melalui Calo dan harus Pemohon sendiri datang mengurus. Sekarang untuk pengurusan SIM sudah dipermudah, oleh Kepolisian Satuan Lalulintas Polri dan biayanya pun di sesuaikan oleh pihak Pemerintah.

“Tidak benar, kalau masih ada Calo SIM berkeliaran di Satpas SIM Polres Metro Depok, bahkan kini untuk mengurus SIM dipermudah,” tutur Kombes Pol Arya Perdana, S.H, S.I.K, M.Si.

Menurut Dr. Tardip Panggabean Praktisi Hukum, juga Dosen dan anggota PWI Utama membenarkan jika masih ada Calo SIM, bahkan sependapat dalam pengurusan SIM dipermudah, pada hari Jum’at (4/10/2024).

Tardip Panggabean menambahkan, bahwa anaknya mengurus SIM agak dipersulit, tapi sekarang sudah lulus menerima SIM,” ujarnya.

Kompol Multazam Lisendra, S.I.Kom, S.I.K mengatakan, untuk pengurusan SIM dipermudah, silahkan Pemohon datang mengurus sendiri. Dihimbau kepada Masyarakat yang mengurus SIM agar tidak melalui Calo. Calo SIM di Satpas SIM Polres Metro Depok sudah kami berantas, sudah tidak ada lagi,” ungkap Kasatlantas Polres Metro Depok Kompol Multazam Lisendra, S.I.Kom, S.I.K. (Azis/Bertus).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *