kepolisian

Jadi Kado Hardiknas, Kapolres Bangkalan Serahkan Sepeda Motor Guru yang Jadi Korban Begal

30
×

Jadi Kado Hardiknas, Kapolres Bangkalan Serahkan Sepeda Motor Guru yang Jadi Korban Begal

Sebarkan artikel ini

Bangkalan, Ekslusif.co.id – Setelah berhasil membekuk satu dari tiga tersangka begal terhadap seorang guru, kali ini Polres Bangkalan menyerahkan kembali motor hasil pembegalan kepada pemiliknya pada Kamis siang kemarin (1/5) di Mapolres.

Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, S.H., S.I.K., M.I.K. menyerahkan langsung sepeda motor tersebut kepada korban yakni Maidatul Hasanah yang merupakan seorang guru di SDN Lerpak 2, Kecamatan Geger beberapa waktu.

“Hari ini (1/5) kami serahkan sepeda motor ibu ini, untuk pinjam pakai, karena proses hukum masih berlangsung dan sewaktu-waktu sepeda motor ini bisa dibutuhkan oleh pengadilan. Semoga ini menjadi salah satu kado manis untuk seluruh tenaga pendidik di kabupaten Bangkalan yang pada besok (2/5) merayakan Hari Pendidikan Nasional,” ujar AKBP Hendro seperti dikutip oleh Humas Polres Bangkalan, Kamis (1/5).

Orang nomor satu di Mapolres Bangkalan itu mengatakan jika sepeda motor korban berhasil diamankan oleh petugas di sebuah rumah di Kabupaten Sampang.

“Sepeda motor ini kami temukan di sebuah rumah di Kecamatan Ketapang saat kami melakukan pengejaran terhadap dua pelaku lainnya,” lanjut Kapolres Bangkalan.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan Muhammad Yakub yang juga hadir dalam acara penyerahan sepeda motor milik guru yang menjadi korban begal itu mengaku sangat terharu.

“Ini adalah kado terindah bagi kami, apalagi pada 2 Mei merupakan Hari Pendidikan Nasional. Semoga setelah kejadian ini para guru meningkatkan kewaspadaan dalam melaksanakan tugas mengajar,” kata Yakub. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *