Politik

Para Mantan Kades Dukung Paslon BAIK Cabup dan Cawabup Sidoarjo 2024-2029

561
×

Para Mantan Kades Dukung Paslon BAIK Cabup dan Cawabup Sidoarjo 2024-2029

Share this article
Keterangan Foto: Para mantan kades yang "Sambung Rasa Mantan Kades Kabupaten Sidoarjo Dukung Paslon BAIK No : 01 Cabup dan Cawabup Sidoarjo 2024-2029

Sidoarjo, eksklusif.co.id – Sambung Rasa Mantan Kades Kabupaten Sidoarjo Dukung Cabup dan Cawabup Paslon BAIK No : 01 di Sidoarjo 2024-2029. Sidoarjo, 2 Oktober 2024 Bertempat di Bougenville 2 Meeting Room, Favehotel, Kabupaten Sidoarjo. Mantan Kepala Desa (Kades) Kabupaten Sidoarjo mengadakan acara Sambung Rasa untuk menyatakan dukungan kepada pasangan calon Bupati (Cabup) dan calon Wakil Bupati (Cawabup) Sidoarjo periode 2024-2029, H. Subandi dan Mimik Idayana.

Acara ini berlangsung dalam suasana kekeluargaan, dengan tujuan menggalang dukungan dari masyarakat, terutama dari mantan kepala desa, guna menyukseskan pasangan calon nomor 1 tersebut. Dengan slogan “Untuk Sidoarjo Lebih Baik,” pasangan ini diharapkan juga dapat membawa perubahan positif dan melanjutkan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo.

Salah satu mantan Kades dalam pidatonya menyampaikan keyakinannya,

“Kami percaya bahwa pasangan H. Subandi dan Mimik Idayana adalah pilihan terbaik untuk membawa Sidoarjo ke arah yang lebih baik. Mereka memiliki visi yang jelas dan pengalaman yang mumpuni untuk memajukan kabupaten Sidoarjo.”

Acara ini di koordinatori oleh Ibu Nunuk Sukarini, mantan Kades Pagerngumbuk Dan Bpk. Mujib, Mantan Kades Candinegoro Wonoayu, serta dihadiri oleh sejumlah perwakilan dari desa-desa yang ada di Kabupaten Sidoarjo.

Semua yang hadir diharuskan dengan adanya kekuasaan dan kekompakan sepakat, agar bisa tercapai dan untuk memberikan dukungan penuh demi kesuksesan pasangan calon tersebut dalam pemilihan mendatang.

Kalau didalam kesempatan ini, Subandi, salah satu tokoh yang hadir juga menambahkan bahwa pasangan calon ini telah menyusun master plan dan program unggulan yang siap direalisasikan dalam lima tahun ke depan.

“Memang hal ini di dalam pelaksanaan yang kita maksudkan semua sudah tersusun rapi, tinggal direalisasikan,” Jelas Subandi. (Ali)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *